Sunday, September 29, 2013

SEGMENTING, TARGETING & POSITIONING APPLE Inc.

APPLE Inc.


Apple Inc. adalah sebuah perusahaan multinasional amerika yang bergerak dibidang multimedia, teknologi dan komunikasi. Berdiri sejak 1 April 1976 oleh almarhum Steve Jobs, Steve Wozniak dan Ronald Wayne. Produk- produknya antara lain Macintosh, Mac OS, iPod, iPhone dan iPad. Apple juga memiliki produk afiliasi software seperti OS X , iOS, iTunes, Safari, iLive dan iWork.
Ø  Segmenting
Segmentasi adalah suatu proses dimana kita membagi dan menggolongkan pasar ke dalam kelompok yang memiliki perilaku dan kebutuhan yang sama. Jika dilihat dari berbagai promosi dan iklan yang dilakukan oleh Apple, maka dapat dilihat segmentasi dari keseluruhan produknya. Segmentasi Apple dapat dilihat sebagai berikut :
·      Demografis, Apple mengkhususkan pada pria dengan rentang usia 17-35 tahun. Dimana dalam usia produksi dengan penghasilan rata- rata 3 juta per bulan dan bisa dikatakan kalangan menengah ke atas.
·        Psikografis, dengan pertimbangan bahwa pria pada rentang umur 17-35 tahun menyukai gadget yang canggih untuk memenuhi kebutuhan dan meningkatkan gengsinya.
·         Geografis, produk Apple dipasarkan secara global dengan kata lain ke seluruh dunia.
Ø  Targeting
Apple menargetkan produknya pada pasar atau orang- orang yang mementingkan gaya, design dan kesederhanaan produk. Dimana hampir semua produk Apple memiliki user interface yang memiliki gaya dalam tampilan tetapi mudah digunakan.
Ø  Positioning
Apple memposisikan produknya sebagai produk eksklusif dan berbeda dibandingkan dengan produk pesaingnya. Karena hal itu Apple memberikan kesan bahwa produknya adalah produk untuk kalangan atas. Bahkan untuk produk termurah mereka sekalipun.

Kesimpulan
Apple menyasar konsumen pria kalangan menengah atas dalam rentang usia produktif dengan mempertimbangkan kebutuhan mereka atas gadget yang canggih serta untuk meningkatkan gengsinya. Dengan pertimbangan pria adalah faktor berpendapatan terbanyak dibandingkan perempuan. Dengan tanpa mengesampingkan bahwa perempuan akan membeli produk itu juga. Dengan design dan user interface yang modis serta mudah dalam penggunaannya. Apple memposisikan produknya sebagai produk yang eksklusif. Apple memberi kesan sebagai produk high class. Sehingga membuat orang yang memakai produknya merasakan selain terpenuhi kebutuhannya akan teknologi tetapi juga meningkatkan prestisenya. Dengan memfokuskan kepada konsumen lama sambil menarik konsumen baru. Apple memberikan layanan aftersale yang lebih baik dibandingkan kompetitornya dimana pengguna dapat mengupgrade gadgetnya dengan produk seri terbaru hanya dengan menukarkan gadget seri sebelumnya dengan harga tertentu. Membuat konsumernya merasa tidak tertinggal setiap produk seri terbaru keluar dan memastikan setiap produk yang dirilis terjual dengan baik. Dengan hal ini perkembangan penjualan produk Apple selalu terjaga dengan semakin banyaknya kompetitor yang bermunculan.

Alvan Christian Kevin Senduk
H 202 13 024 

3 comments:

Unknown said...

Informasi yang sangat jelas untuk persentasi saya. :-)

My Blog said...

Sumber datanya apakah valid?

Zadira Nurhalia said...

sangat bermanfaat, love u

Post a Comment

Powered by Blogger.

Search

 
;